Berita Acara Pemenangan Lomba Logo ARDAS APP KAJ 2026
Rekan-rekan peserta umat beriman terkasih,
Setelah melalui proses panjang penjurian diantara para Romo dan Pimpinan Kuria Keuskupan, maka ijinkan kami menyampaikan Berita Acara Pemenangan Lomba Logo Ardas APP 2026 Keuskupan Agung Jakarta.
Kami mengucapkan proficiat bagi para pemenang dan Bagi semua peserta yang terlibat kami mengucapkan terima kasih sedalamnya.
Harus dipahami bahwa kesertaan kita dalam Lomba Logo Keuskupan Agung Jakarta ini merupakan wujud pelayanan dan kasih kita semua, bagi perkembangan Iman Umat Gereja Allah di KAJ.
Kami mohon maaf sebesarnya jika dalam prosesnya masih terdapat banyak kesalahan dan kekeliruan.
_Tuhan Yesus selalu Memberkati Pelayanan Kita semua_

